• Beranda (current)
  • Profil
  • Berita
  • U-Marce
  • Hubungi Kami
BERITA/NEWS

Foodpedia M'Kostel Untirta Resmi Dibuka

22 March 2021 ivan 385

Cuaca begitu cerah, sementara orang-orang mulai berdatangan di Cafe & Resto Foodpedia M'Kostel Untirta, di Jalan Palka Raya, Kecamatan Pabuaran, Minggu (21/3/2021). Para pengunjung yang datang itu sudah barangtentu tetap menjalankan prokes pencegahan Covid-19 dengan menggunakan masker dan disediakannya handsanitizer. 

Pada momen itu, rupanya adalah yang paling membahagiakan bagi sivitas akademika Untirta karena Foodpedia M'Kostel, konsep usaha berbasis cafe dan resto diresmikan. 

Dalam kegiatan ini, hadir Komisaris Utama PT Multi Bersama Syariah yang menaungi M'Kostel Untirta,  Eko Erpangi, dan Dirut PT Multi Bersama Syariah, Muhammad Ikhwan. 

Eko Erpangi menuturkan, dengan dibukanya Foodpedia M'Kostel ini diharapkan menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan berwirausaha khususnya pada lingkup kampus. 

"Dengan niat yang tulus Insaa Allah Foodpedia ini berjalan baik. Laris. Badannya waras.  Tidak lupa saya juga sangat berterima kasih kepada bapak dan ibu yang telah hadir dalam kegiatan ini," tuturnya. 

Manajer Foodpedia M'Kostel, Salsabila Malinda Mukti mengatakan, Foodpedia merupakan tempat berkumpul untuk mahasiswa, dosen atau umum.

"Kami sudah menyediakan sarana untuk makan bersama, kumpul-kumpul untuk keluarga dan mahasiswa sehingga konsep kami ini dapat diterima oleh seluruh kalangan. Dari menunya pun kami sediakan menu dalam dan luar negeri," katanya. 

"Untuk soal harga jangan khawatir. Masih terjangkau kok untuk mahasiswa," ujar perempuan yang biasa dipanggil Caca ini. 

Sementara itu, Kepala Unit Bisnis dan Kewirausahaan (UPBK) Untirta, Abdul Fatah mengatakan, dengan dilaksanakannya grand opening Foodpedia maka itu sudah bisa menjadi bagian fasilitas yang bisa dinikmati oleh seluruh sivitas akademika Untirta. 

"Kami sudah menyepakati bahwa Foodpedia ini adalah wujud dari program Kampus Merdeka untuk membangun semangat kewirausahaan di kalangan mmahasiswa," katanya.(*)

Berita
Terbaru
LSP UNTIRTA JALANI PROSES WITNESS BNSP
06 December 2022
WORKSHOP PENYUSUNAN DAN PEMBUATAN MODUL ATAU BAHAN AJAR DAN NASKAH BANK SOAL EPT IELTS
07 June 2022
PENDAFTARAN PENYEWAAN ASRAMA UNTIRTA
27 January 2022
PENDAFTARAN KANTIN UNTIRTA CILEGON
19 January 2022
SERAH TERIMA UNIT M'KOSTEL, INVESTOR OPTIMIS AKAN SUKSES
30 December 2021
Agenda
LSP UNTIRTA JALANI PROSES WITNESS BNSP
06 December 2022
WORKSHOP PENYUSUNAN DAN PEMBUATAN MODUL ATAU BAHAN AJAR DAN NASKAH BANK SOAL EPT IELTS
07 June 2022
PENDAFTARAN PENYEWAAN ASRAMA UNTIRTA
27 January 2022

Berita
Terkait

LSP Untirta Jalani Proses Witness BNSP
Workshop Penyusunan dan Pembuatan Modul atau Bahan Ajar dan Naskah Bank Soal EPT IELTS
Pendaftaran Penyewaan Asrama Untirta
Pendaftaran Kantin Untirta Cilegon
Serah Terima Unit M'Kostel, Investor Optimis akan Sukses

Hubungi Kami

UPT Pengembangan Bisnis, Kewirausahaan dan Inkubator Bisnis
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
Jl. Raya Jakarta Km 4, Panancangan, Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten 42124
1
-

Tautan Cepat

Beranda

Profil

Berita

U-Marce

Hubungi Kami

Kebijakan & Privasi

Hak Cipta © 2020